Web Analytics
UMM Library | Article
  • icon
  • icon
icon

Need Help? chat us on WhatsApp

+62 821 4377 7735

Article

Blog Details

Sportif ( Refleksi Akhir Tahun 2017 )

Sportif  kata yang biasa kita dengar dalam kehidupan sehari – hari namun belum tentu biasa kita lakukan, karena tindakan sportif adalah tindakan   berdamai dengan diri  sendiri artinya kita harus mengakui dan menerima  kekurangan, kelemahan dan kekalahan  pada diri sendiri  yang kadang – kadang melukai harga diri. Kata sportif  juga sering digunakan sebagai ungkapan ketika terjadi ketidak adilan, kecurangan, keculasan pada suatu pertandingan atau permainan. Secara umum sportif merupakan tindakan fairplay atau sikap jujur,adil  dalam  menempatkan segala sesuatunya  sesuai dengan hak dan aturan main yang ada.  
Tindakan sportif  merupakan bentuk kematangan dalam pengendalian diri ketika kita tidak menerima sesuatu sesuai dengan harapan dan keinginan kita, bukan berarti itu tanda pasrah dan putus asa akan tetapi dalam jiwa sportif ada tindakan untuk bangkit dan berusaha kembali.    Jiwa sportif mampu berperan untuk menjadi penengah guna meredam ego dan emosi.   Pada diri manusia   nafsu dan ego  lebih cenderung mendominasi sehingga terkadang  akal pikiran di kalahkan dan nurani terabaikan, sehingga sikap dan perilaku cenderung merugikan diri sendiri maupun orang lain.    Namun  demikian tidak selamanya  ego dan nafsu  hanya mengarah pada tindakan negatif.   Nafsu dan ego adalah sifat manusia yang dinamis yang selalu menginginkan perubahan, tantangan dan kemenangan, namun demikian untuk  meredam  ego dan nafsu supaya tidak terlalu mendominasi diri  selain nurani maka perlunya pengendalian diri yaitu dengan sikap  sportif  agar mampu bersikap waras dan mawas.
Dalam kehidupan nyata sportif tidak hanya kita lakukan ketika kita sedang dalam sebuah pertandingan atau perlombaan saja akan tetapi dalam keseharian sikap tersebut dapat kita terapkan. Dalam Islam jiwa sportif  sebenarnya sudah ada pada tata cara kehidupan yang selama ini kita jalani  seperti    bagaimana menghargai dan menghormati perbedaan – perbedaan yang ada dalam kehidupan baik itu perbedaan agama, suku, ras, jenis kelamin, strata sosial dan yang lainnya.  Bagaimana kita bersikap pada musuh, teman,lawan jenis,  orang tua dan orang di bawah atau di atas usia kita.   Masih banyak contoh – contoh lain dalam bersikap sportif yang tidak hanya tentang kemenangan  dan  kekalahan,  akan tetapi juga penghargaan pada orang lain.
Memupuk jiwa sportif memang harus  di  mulai sejak dini yaitu pada masa kanak – kanak  di awali   dari  lingkungan  keluarga,  dengan pembekalan agama yang kuat dan    pendidikan karakter bagi anak akan membentuk pribadi – pribadi yang kuat pula. Diharapkan dengan ada pembekalan dari keluarga maka anak akan siap beradaptasi dan bersosialisasi dengan lingkungan   – lingkungan sosial lainnya. Dengan adanya jiwa – jiwa sportif yang ada di masyarakat maka kita yakin kerukunan, toleransi, kedamaian di dalam kehidupan akan tercipta. Marilah awal tahun kita mulai dengan yang baik dan di mulai dari diri sendiri.