Web Analytics
UMM Library | News
  • icon
  • icon
icon

Need Help? chat us on WhatsApp

+62 821 4377 7735

News

Blog Details

Library touring Mahasiswa BIPA UMM di perpustakaan UMM

Beberapa Mahasiswa asing dari BIPA  ( Bahasa Indonesia Penutur Asing ) melakukan kunjungan ke perpustakaan  tanggal 3 April 2018 pukul 11.00 WIB    dengan di dampingi dosen pembimbing. Mahasiswa mahasiswa  tersebut  berasal dari beberapa negara diantaranya  dari Thailand, India, Afrika Selatan, Vietnam, Jepang, Palestine. Dengan di pandu saudara Nur Ismah salah satu pustakawan perpustakaan UMM menjelaskan seluk-beluk perpustakaan UMM baik  layanan, fasilitas maupun sarana prasarana  yang ada .

Selain penjelasan peserta juga di ajak library touring  dari lantai 1 yaitu tempat display buku baru, ruang akses internet gratis, kemudian ruang digital library untuk akses skripsi,   ruang referensi, jurnal, Muhammadiyah corner, UMM corner dan  ruang  public    untuk bersantai. Di lantai 2 juga di jelaskan tatacara peminjaman ( peminjaman mandiri ),  koleksi buku-buku yang bisa dipinjam mulai dari kelas 000-400, kemudian Mandiri Corner dan Pojok Rekreasi. Dan  lantai 3 di terangkan koleksi - koleksi buku yang ada,  mulai dari koleksi kelas  500-999, koleksi  sumbangan dan  beberapa  corner dari berbagai  negara.  Para mahasiswa asing tersebut  memiliki antusiasme yang tinggi dan rasa ingin tahu yang besar terhadap kebudayaan di Indonesia dan juga mengenai Muhammadiyah dan tokoh-tokoh pendirinya yang fotonya dipajang di perpustakaan UMM.