8 Agustus 2018 pukul 09.00 Wib UPT. Perpustakaan berkesempatan menerima kunjungan Bogumila Urban seorang Pustakawan dari Polandia atas undangan IRO (International Relation Office). Bogumila Urban merupakan Direktur Perpustakaan sekaligus Dosen yang mengajar di WSB University yang pada kesempatan tersebut mau berbagi Ilmu, pengalaman dan cerita dengan staff perpustakaan UMM.
Dengan didampingi Bapak Dr. Asep Nurjaman, MSi, selaku Kepala Perpustakaan UMM, kami mengajak Bogumila Urban berkeliling keseluruh bagian perpustakaan mulai dari bagian Digital Library, Pengolahan bahan pustaka, Layanan jurnal, Ruang literasi, bagian sirkulasi, dan koleksi-koleksi di lantai 2, 3 dan melihat corner-corner yang dimiliki oleh UMM. Beliau di beri kesempatan juga untuk mengisi sambutan pada kegiatan Bimbingan Teknologi bagi Mahasiswa Baru di Ruang Pelatihan Lantai 3.
Pada hari yang sama juga UPT. Perpustakaan menerima kunjungan dari Program Asuh PT Unggul yang memang sudah direncanakan pada pukul 10.00, pada kesempatan tersebut Perpustakaan memberi kesempatan sharing kepada perwakilan Program Asuh dengan Bogumila Urban. Perbincangan berlangsung menarik membahas mengenai pendidikan secara umum,hingga peningkatan kualitas pembelajaran, pengajaran, dan tentunya juga kepustakawanan karena latar belakang pendidikan beliau juga seorang pustakawan. Selain itu, beliau juga membuka kesempatan bagi semua yang hadir untuk turut serta mengirimkan tulisan ilmiahnya di jurnal ilmiah terbitan universitasnya di Polandia.