Selain melakukan kunjungan di UMS rombongan UMM yang berjumlah 19 orang melanjutkan kunjungan ke Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pada tanggal yang sama yaitu 30 Nopember 2017. Memiliki tujuan yang sama yaitu untuk belajar serta menggali ilmu dan mengenal layanan – layanan yang ada di perpustakaan UMY merupakan agenda utama kami. Dengan layanan yang di miliki UMY terutama masalah literasi informasi yang meliputi teknik penulisan, pencarian informasi, evaluasi dan penggunaan informasi serta turnitin yaitu akses penggunaan dan cek plagiasi serta mendeley bagi pemustaka menjadi poin utama bagi kami untuk belajar.
Pada dasarnya pelaksanaan literasi informasi di perpustakaan UMM sudah dilaksanakan pada mahasiswa baru dengan materi yang lebih ringan, akan tetapi guna meningkatkan kualitas dan sasaran yang lebih tinggi yaitu mahasiswa tingkat akhir, S2,S3, dosen maka perlunya belajar dari pihak – pihak yang lebih berpengalaman seperti UMY. Dengan di temui secara langsung oleh Bpk Lasa dengan melalui diskusi dan kunjungan lapangan, kami rombongan UMM mendapat banyak masukan bagaimana pelaksanaan literasi informasi yang sudah mereka jalankan.
Dari kunjungan tersebut banyak ilmu dan informasi di peroleh yang diharapkan bisa di terapkan di perpustakaan UMM guna memaksimalkan dan mengembangkan layanan yang ada, selain itu kunjungan tersebut diharapkan juga dapat menjalin silahturahmi serta kerjasama sehingga memberi manfaat pada kedua belah pihak.