UPT. Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Malang mengucapkan selamat dan sukses atas prestasi yang telah diraih Pustakawan UMM saudara Retno Widiyastuti Ika Wijaya, M.IP juara 2 dalam Ajang Indonesia Academic Librarian Award 2023 yang diselenggarakan Forum Perpustakaan Tinggi Indonesia (FPPTI) Pusat dengan mengambil tema “Optimalisasi Publikasi Ilmiah melalui Program Sopus (Sobat Publikasi Mahasiswa) di UPT. Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Malang” . Selain mewakili UPT. Perpustakaan UMM pada ajang tersebut Retno Widyastuti Ika W, M.IP ditunjuk sebagai perwakilan dari FPPTI Jawa Timur, dimana pada ajang sebelumnya di Lomba East Java Academic Librarian Award (EVALA) telah meraih juara I. Sedangkan untuk East Java Academic Librarian Innovation Award (EVALIA) mendapatkan peringkat II diwakili team terdiri dari saudara Dian Puspitasari, S.AP, Fachrina Aprilia, S.AP, Asri Dwi Suwarti, A.Md dengan mengambil tema “Penguatan Citra UPT.Perpustakaan UMM melalui Media Sosial untuk Meningkatkan Peran dan Fungsi Masyarakat 5.0”.
Tidak lupa Terima kasih atas kerja keras dan usahanya bagi semua pustakawan dan elemen yang ada di Perpustakaan UMM yang telah mendorong dan mendukung sehingga terciptanya keberhasilan. Dan semoga pengembangan – pengembangan diri melalui kegiatan – kegiatan di luar UMM baik skala nasional maupun internasional mampu menjadikan ajang untuk menunjukkan Eksistensi dan Kehadiran para tenaga – tenaga Perpustakaan di internal UMM maupun di masyarakat luas lebih dihargai.